Wisata Pemalang – Kabupaten Pemalang memiliki banyak wisata alam berupa air terjun atau sering disebut dengan curug. Diantara banyak curug tersebut yang sudah cukup lama dikenal dan banyak didatangi oleh pengunjung adalah Curug Sibedil. Obyek wisata ini menawarkan keindahan alam berupa air terjun dan kesejukan alam.
Curug Sibedil memiliki ketinggian sekitar 25 meter dengan banyak aliran-aliran kecil di sekitarnya yang menambah keeksotikan dari wisata ini. Di area curug ini masih dikelilingi pepohonan rindang yang menhadirkan nuansa pedesaan nan asri.
Kolam di bawah curug ini cukup luas dan memiliki kedalaman yang cukup. Sehingga aman untuk berenang dan bermain air. Anak-anak sekitar sini bahkan sesekali bisa kita jumpai melompat dari atas curug seperti yang pernah dilakukan oleh kru My Trip My Adventure beberapa waktu lalu.
Di sekitarnya banyak bebatuan di antara aliran air. Bebatuan ini biasa digunakan oleh para pengunjung untuk bersantai atau mengambil momen dengan berswa foto. Suara gemricik air dan aliran air curug ini membuat kita semakin betah berlama-lama di sini.
Ada keunikan tersendiri nih Sobat Wisata kenapa curug ini diberi nama Curug Sibedil. Nama curug ini diambil dari keunikan batu yang berbentuk mirip moncong senapan. Selain itu, saat kita bermain air di bawah curug, kita bisa menghentakkan air dengan tangan. Aktivitas ini akan menghasilkan suara menggema yang unik mirip dengan dengan suara tembakan meriam. Seru banget deh sob.
Jalur Menuju ke Lokasi:
Dari plang di Jalan Raya Desa Sima – Mandiraja masuk ke dalam sekitar 50 meter. Di sini kita langsung menjumpai loket tiket dan area parkir sepeda motor. Bagi yang menggunakan mobil, area parkir agak ke dalam dan kapasitasnya sangat terbatas hanya cukup untuk sekitar 4 mobil saja. Jika menggunakan bus atau kendaraan yang lebih besar sebaiknya parkir di jalur Desa Sima – Mandiraja.
Tiket dan biaya parkir kita bayarkan sekaligus di loket. Dari sana kita akan menuju ke lokasi curug yang jaraknya kurang lebih 150 meter melalui jalan perkampungan. Jalurnya berupa jalan setapak melewati perkampungan lalu lewat jembatan dan area pinggir sawah. Nuansanya asyik banget, sob.
Faslitas :
- Parkir motor
- Parkir mobil
- Penjaja makanan dan minuman
- Ruang ganti dan toilet
- Saung bersantai
Rute Perjalanan
Untuk sampai di lokasi wisata Curug Sibedil ini cukup mudah. Curug Sibedil ini berada di jalur lintas Moga – Guci. Tepatnya di Desa Sima, Kecamatan Moga, Kabupaten Pemalang atau berjarak 43,4 km dari Alun – Alun Kabupaten Pemalang ke arah selatan dengan waktu tempuh kurang lebih 1 jam. Dari jalur Moga – Guci dilanjutkan ke jalan Desa Sima – Mandiraja kurang lebih jaraknya sekitar 700 meter. Akses jalan sudah sangat memadai.
Operasional :
07.00 – 18.00 WIB
Tarif :
HTM : Rp 5.000
Parkir motor : Rp 2.000
Parkir mobil : Rp 5.000
Curug Sibedil
Durun Karangbulu, Desa Sima, Kecamatan Moga, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah
Akun Media Sosial :
Instagram : https://www.instagram.com/explore.curugsibedil/
Facebook :
Youtube :
Website :
Peta Lokasi :
Leave a Reply
View Comments